Jalin Silaturahmi, Wadan Pasmar 3 Laksanakan Sparing Basket

KOTA SORONG PBD, BUSERJATIM.COM GROUP (01/02/25) – Dalam rangka menjalin silaturahmi antar kedua Instansi, Wakil Komandan Pasmar 3 Kolonel Mar David Candra Viasco, S.E., M.M., M.Sc., melaksanakan sparing Basket bertempat di lapangan Basket Alun-alun Aimas, Jl. Sorong-Aimas, Malawili, distrik Aimas, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya. (31/01).

 

Bacaan Lainnya

Sparing atau latihan tanding dalam sebuah olahraga bertujuan untuk memberikan pengalaman serta simulasi dalam suatu pertandingan sekaligus membangun silaturahmi dan komunikasi antar dua tim guna mewujudkan sinergitas TNI bersama rakyat.

 

Tim Basket Pasmar 3 yang terdiri lima personel salah satunya Wadan Pasmar 3 yang ikut langsung dalam sparing tersebut berkesempatan melawan tim Basket dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sorong dengan sistem permainan nomor 5X5 yang terbagi kedalam 4 babak dengan waktu 10 menit serta “Shot Clock Violation” Selama durasi 24 detik.

 

“Laksanakan Sparing dengan sungguh-sungguh, utamakan faktor keselamatan serta junjung tinggi sportifitas,” pesan Wadan Pasmar 3.

 

(Tim/Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *